Saya belum pernah menulis tentang kelulusan saya sebelumnya, karena ini adalah kelulusan saya yang terakhir kalinya, jadi ga ada salahnya mengekspresikan apa yang sudah saya perjuangkan selama ini. Ga terasa setahun sudah berlalu, waktu itu saya bersama sahabat saya (Chinta Imbran) ke kampus STIE YKPN untuk mencari info mengenai kuliah profesi akuntansi. Waktu itu saya baru sekedar mikir2 untuk kuliah lagi, tapi setelah datang untuk cari info, saya langsung jatuh cinta untuk kuliah lagi, dan memantapkan niat saya untuk kuliah lagi...
Setahun kemudian, tanpa terasa waktu berjalan begitu cepat, dan banyak hal yang dipertaruhkan untuk kelulusan ini. Sisi positifnya yang pertama nama saya yang pendek otomatis jadi tambah panjang, kedua menambah daftar teman, ketiga menambah skill untuk melamar pekerjaan...
Kelulusan kali ini saya tidak mempersiapkan apa2, ga seruwet waktu pertama kali lulus, yang harus ngurus foto, salon, penginapan ortu, dan lain-lainya. Kali ini berlangsung simple saja, saya tidak harus booking tempat untuk foto, cukup bawa teman yang emang fotografer untuk foto2, karena juga ortu ga datang, jadi ga usah ngurus penginapan juga, ga harus ke salon juga karna make up by my self dan seadanya hehehe....yang penting adalah hasilnya, bukan prosesnya.
Saya sangat bersyukur bisa menyelesaikan kuliah ini, semua karna anugrah Tuhan.... dan saya bisa melewatinya dengan baik. Saya akan sangat rindu untuk kuliah lagi....sekarang adalah waktunya menerapkan semua ilmu yang sudah diperoleh.
Gaya sok kalem |
Ekpresi lebai |
With Koibito |
With Lili Blezensky "Gila" |
With Dessy si tukang BB |
with Anna dan Pak Dosen Dekeng |
didampingi oleh pak RT |
bersama Pak Marsudi, we will miss u |
di antara para lelaki |
mejeng dulu |
ya gaya sok manis |
ini fotografer saya, cakep kan? |
Momen ini akan menjadi kenangan yang indah, saya akan merindukan masa-masa sibuk di kampus, masa tugas menumpuk dengan tugas kantor, masa ngitung kapan bisa bolos, masa stress dengan ujian, hmmmm I'll miss u all moment......
0 comments:
Post a Comment