Awal November yang basah, karena hampir setiap hari hujan rintik-rintik bahkan hujan deras disertai dengan angin yang kencang.... Untuk beberapa orang sih yang harus kerja or kuliah pagi2 dan ternyata hujan akan menjadi sangat menyebalkan sekali ketika hujan turun tiba2...Tapi buat orang yang pengangguran or kerjanya di dalam ruangan akan merasa senang karena di kala hujan mencium bau tanah yang khas, udara segar dan sejuk..
Sudah lama rasanya ga menulis, rasanya begitu banyak hal yang ingin dicurahkan, dan begitu banyak kejadian yang ingin diceritakan, berasa plong jika terlampiaskan dengan menuliskannya ke dalam blog.... Beberapa waktu belakangan saya sering membaca banyak blog, dari blog mengenai fashion, makanan, percintaan, travelling, bahkan sampai blog tentang motivasi dan inspirasi. Selain itu saya juga banyak baca novel dan buku motivasi juga. Jadi hari-hari saya belakangan ini disii dengan banyak membaca. Banyak hal yang saya dapet dari semuanya itu.
Yang paling menarik perhatian saya di antara semua bacaan itu adalah tentang motivasi dan inspirasi, saya sangat terinspirasi dengan buku berjudul "A Gift From A Friend", buku ini dalam waktu 1 jam saya baca ludes, karna sangat memotivasi saya dan menginspirasi saya, sebagai orang muda yang sejak dulu ingin mempunyai usaha sendiri menjadi enterpreneur, benar2 buku yang tepat dan mengubah paradigma saya mengenai suatu bisnis.
Dulu sewaktu masih kecil belum pernah terpikir akan enterpreneurship, tapi sebenarnya konsepnya sudah tertanam dalam diri saya. Dulu masih kecil saya sering dibelikan majalah Bobo dan novel detektif seperti "Lima Sekawan" dan Trio Detektif" yang saya sangat tertarik untuk membacanya bahkan saya baca sampai 2-3 kali...Karena kampung halaman saya jauh dan terpencil (sering diejek ga ada di peta), majalah Bobo yang saya dapatkan ga up to date, maklum lah transportasi sebulan sekali baru ada, tapi sekarang sih dah mayan canggih, nah dulu karena saya sendiri yang punya majalah Bobo dan novel, temen2 saya sering meminjam, tapi balikinnya lama banget dan sukanya lecek ketika dibalikin, akhinya saya ga kehabisan akal tuh, majalah saya , saya pinjamkan tapi sistemnya sewa per hari, hehehehe dah kaya persewaan komik aja ya, kecil2 mata duitan..., tapi ya mereka ga keberatan....saya pun dapat membeli majalah yang baru dari hasil sewa tersebut.
Ketika membaca buku motivasi itu, saya jadi tambah bersemangat untuk mengembangkan my own business, hmmmm, selalu ada kata ga ada yang mustahil jika saya punya passion yang begitu besar untuk maju dan punya impian yang besar, sejak dulu ketika mengikuti MLM pun selalu dikaitkan dengan impian kita, yang akan meng-encourage kita untuk menggapai impian kita.
Saya mempunyai impian yang besar, jika dilihat kemungkinan akan sangat kecil terwujud, tapi saya yakin dan percaya ketika saya mempunyai keberanian dan passion untuk mencapainya, maka saya akan mencapainya. Saya juga mengamati orang-orang sukses selalu berawal dari DREAM BIG, yang mereka lakukan berbeda dengan orang kebanyakan. Saya jadi ingat ketika dulu mempunyai DREAM BOOK, yang saya lupakan dan sekarang juga entah kemana, tapi ketika banyak membaca, saya jadi ingat dan akan memulai DREAM BOOK saya lagi. But, mungkin seperempat apa yang dulu saya cita-citakan dan saya impikan sudah saya dapatkan, tetapi belum semua, dan impian itu bertambah seiring dengan bertambahnya umur saya.
Ga ada salahnya bermimpi besar, asalkan bukan hanya mimpi2 yang tidak ada tindakannya, pede aja punya mimpi, meskipun banyak orang yang akan mencibir dan menghina, peduli lah apa kata orang. Bermimpi ga merugikan orang lain kok. Yuk kita sama2 bermimpi...
0 comments:
Post a Comment